KLIKDOKTER.com - Menuju Indonesia Sehat

Cara Mencegah Kekurangan Air (Dehidrasi) pada Tubuh

Home >> Daftar Isi  >> Serba Serbi >>  Artikel >> Galery >> Tips2
Serba-Serbi >> Health >> Topict >> Cara Mencegah Kekurangan Air [Dehidrasi] Pada Tubuh
  Januari 18 , 2014 ,at 20:10

Cara Mencegah Kekurangan Air [ Dehidrasi ] Pada Tubuh

Kekurangan cairan bisa menyebabkan macam-macam gangguan bagi tubuh, termasuk di antaranya mengganggu konsentrasi,air  berfungsi untuk mempertahankan bentuk sel supaya sistem sel, termasuk sel-sel syaraf, bekerja. Selain itu air berfungsi untuk mengatur suhu tubuh manusia. Saat seseorang minum, air yang masuk ke mulut selanjutnya akan dibawa ke seluruh tubuh, dan menyeimbangkan suhu tubuh.
Air juga melembapkan mulut, mata dan hidung dan mencegah konstipasi.Air sangat penting bagi kehidupan manusia dan bahwa manusia hanya bisa bertahan paling lama 12 hari kebutuhan air pada manusia bervariasi sesuai umur serta jenis kelamin. kebutuhan air pada bayi sampai orang dewasa berusia 64 tahun bervariasi antara 1.000 mililiter sampai 2.500 mililiter per hari.

Sementara kebutuhan air orang yang berusia 64 tahun lebih sekitar 1.500 mililiter.Dan perempuan membutuhkan lebih banyak air, perempuan rata-rata membutuhkan air 100 mililiter lebih banyak dibandingkan lelaki.

Kita pastinya sudah sering mendengar kalau tubuh kita sedikitnya dalam sehari paling sedikit membutuhkan cairan 2 liter air atau 8 gelas. Namun untuk mereka yangkerap beraktivitas diruangan AC, sebaiknya lebih banyak mengkomsumsi air ketimbang orang yang beraktivitas di luar ruangan.Namun, pernyataan ini ternyata belum tentu benar karena menurut para pakar kesehatan di luar negeri, dalam penelitiaannya diketahui kalau minum air putih sebanyak 8 gelas sehari belum tentu membuat kita sehat.Jika 8 gelas saja belum tentu sehat, pastinya kita harus lebih banyak lagi mengkonsumsi air putih agar tubuh tetap terjaga kesehatannya , beberapa pakar kesehatan mengatakan bahwa minum air putih delapan gelas sehari tidak selalu membuat kita lebih sehat. Namun, tidak berarti kita harus minum kurang dari delapan gelas karena delapan gelas pun kadang-kadang tidak cukup untuk menghindari dehidrasi pada kondisi tertentu.


Lalu bagaimana cara memastikan berapa banyak air yang harus kita minum? Apakah hanya minum saat kita merasa haus, ataukah tetap bertahan dengan aturan delapan gelas?
Sebenarnya, kebutuhan cairan pada tiap manusia berbeda, bergantung tingkat aktivitas, cuaca, kondisi lingkungan, bahkan pengobatan yang sedang kita lakukan. Mengetahui bagaimana situasi yang memengaruhi kebutuhan cairan bisa membantu Anda tetap terhidrasi. Tidak ada gunanya juga minum lebih banyak air hanya karena kita diharuskan begitu. Bisa-bisa, Anda malah terganggu karena setiap 10 menit harus ke toilet.

Pada dasarnya, untuk mengetahui apakah sudah cukup minum atau belum, Anda bisa mendengarkan sinyal dari tubuh, seperti rasa haus. Kekurangan cairan dalam kadar ringan bisa dirasakan melalui mulut dan bibir yang kering, mulut seperti bergetah, susah konsentrasi, kelelahan, sakit kepala, atau detak jantung yang meningkat.

Saat kondisi tubuh sehat, minum delapan gelas air putih tidak akan memberikan pengaruh buruk apa pun. Meskipun demikian, tetaplah mengingat bahwa kebutuhan cairan pada setiap orang bisa berbeda. Minumlah sebanyak Anda mampu, dan perhatikan asupan cairan saat cuaca sedang panas, berolahraga yang berat, atau sakit. Memberi perhatian pada kondisi tubuh bisa membantu Anda menentukan apakah Anda perlu menambah asupan cairan atau tidak. Dehidrasi ringan juga bisa dilihat dari warna urin yang gelap dan baunya sangat tajam. Memang ada hal lain yang menyebabkan perubahan urine, seperti obat-obatan, makanan, atau minuman (contohnya asparagus, atau bir). Volume urine yang sangat sedikit sepanjang hari juga sering disebabkan oleh kekurangan cairan. Kondisi seperti ini jangan diabaikan, apalagi jika Anda mengalami dua atau lebih gejalanya.

Meskipun kadarnya ringan, bila sering terjadi, bisa meningkatkan risiko gangguan kesehatan seperti mulas, sembelit, batu ginjal, bahkan gagal ginjal. Untuk memulihkan diri dari dehidrasi ringan, minumlah air secara perlahan atau bertahap. Atau, konsumsi jus buah murni sampai rasa hausnya hilang. Anda memang tidak harus bergantung pada air saja untuk mengatasi dehidrasi, tapi juga dari buah atau sayuran. Ini adalah Jenis makanan yang membantu mencukupi kebutuhan cairan tubuh dan mencegah dehidrasi.Air Kelapa Air kelapa muda merupakan alternatif mengatasi dehidrasi terbaik bagi tubuh dan sangat aman untuk dikonsumsi sepanjang hari. Air kelapa juga banyak mengandung berbagai mineral baik, seperti kalium, kalsium, natrium, belerang, fosfor dan klorida.

Minuman ini juga bermanfaat sebagai diuretik, yaitu sangat efektif untuk memperlancar pengeluaran air seni, diare dan heart burn. 
Selain itu, air kelapa juga tidak mengandung kolesterol dan rendah lemak, sehingga lebih bernutrisi jika dibandingkan dengan susu.

Apel 
Buah apel ataupun saus apel mempunyai kadar hidrasi yang baik. Sebutir apel mengandung 110 mililiter air.
Apel juga merupakan sumber vitamin C serta dapat memerangi kolesterol.
Buah ini juga mengandung banyak mineral antara lain kalsium, magnesium, potasium, zat besi, dan zinc. 

Blewah 
Kandungan airnya sangat tinggi yang dapat mengatasi dehidrasi setelah tubuh 12-14 jam tidak mengonsumsi air.
Tingginya kadar air blewah membuat buah ini sangat baik bagi penderita asam urat karena membantu pengeluaran asam urat dari dalam tubuh.

Bubur Gandum (Havermut)
Buatlah semangkuk bubur gandum untuk menambah cairan tubuh Anda.
Bubur ini memiliki kadar air lebih banyak dari ketimun dan jeruk. Hal itu disebabkan karena gandum mampu menyerap air atau susu yang digunakan saat memasak havermut.

Daging 
Daging sepertinya tidak mempunyai kadar hidrasi, tapi ternyata terdapat kadar air di dalamnya.
Menurut CNN, 4 ons steak panggang memberikan 2,2 ons air.

Es krim 
Tak ada salahnya mampir ke gerai es krim setelah latihan intensif di gym.
Idealnya, pilih yang versi ringan dan satu porsi saja.
Setelah latihan yang menguras energi, tubuh akan mendapatkan cairan dari es krim beku.

Ketimun
Sebagian besar kandungan dari ketimun adalah air.
Ketimun juga mengandung vitamin C dan dapat membuat kulit lebih cerah.
Kandungan serat makanan di dalamnya dapat mengusir racun dari sistem pencernaan sehingga melancarkan proses pencernaan.

Kuah sup ayam
Resep yang sering dipakai para penderita flu ini ternyata bisa mengganti cairan tubuh yang hilang. 

Dalam satu mangkuk sup ayam terdapat 840 miligram sodium dan 14 gram karbohidrat.
Anda bisa menaruhnya dalam termos sehingga tetap hangat dan enak dikonsumsi setelah berolahraga pada pagi hari.

Nasi 
Nasi merupakan penyerap cairan yang baik. Nasi bertindak seperti kendaraan bagi air saat proses pemasakan. Karena itulah, nasi bisa menjadi alternatif pengganti cairan.

Salad 
Bila Anda merasa perut kurang nyaman langsung mengonsumsi banyak air minum, cobalah mengasup salad. Selada 90 persennya adalah air. Sayuran hijau lain juga kaya akan air. Anda bisa mengombinasikannnya dengan sumber protein seperti ikan. 

Semangka 
Semangka mempunyai tingkat hidrasi yang tinggi, sekitar 92 persen air. Selain itu, semangka juga mengandung nutrisi beta karoten (nutrisi yang akan menjadi vitamin A), likopen, dan vitamin C.
Buah merah dan segar ini kaya elektrolit natrium dan kalium sehingga dapat dijadikan pengganti cairan tubuh setelah olahraga.

Susu tanpa lemak 
Susu menghidrasi tubuh lebih baik daripada minuman energi.
Kandungan sodiumnya lebih optimal. Namun, kandungan lemak dalam susu bisa menghambat penyerapan karena itu pilihlah susu tanpa lemak atau rendah lemak untuk mengganti cairan secara cepat.

Alternatif lain pilih
susu cokelat.
Penelitian terbaru menunjukkan, susu cokelat memulihkan stamina lebih cepat setelah olahraga seperti halnya minuman sport karena kandungannya merupakan kombinasi dari protein, karbohidrat, sodium,dan antioksidan.

Nah, itu dia cara engatasi dehidrasi dengan makanan dan buah-buahan.
Jadi, bukan cuma air saja yang bisa digunakan untuk mencegah dehidrasi.

Sumber :
MYSAN Health
mysan health









Baca Juga :